WHO: Madinah Kota Tersehat di Dunia -->

Advertisement

WHO: Madinah Kota Tersehat di Dunia

Rabu, 10 Februari 2021


JCS - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menobatkan Madinah sebagai salah satu kota tersehat di dunia. Kriteria tersebut dinilai terpenuhi oleh kota suci Islam.


Pengakuan tersebut disampaikan WHO setelah berkunjung langsung ke kota Arab Saudi itu. Dalam kunjungannya kemudian disimpulkan salah satu kota suci bagi umat Islam di dunia itu telah memenuhi standar global untuk menjadi kota yang sehat.


Mengutip Arab News pada Selasa (9/2/2021), Madinah disebut-sebut sebagai kota dengan populasi lebih dari dua juta orang pertama yang dinobatkan sebagai kota sehat oleh WHO.


Definisi kota sehat, seperti dikutip dari situs WHO, sebuah wilayah yang terus menciptakan dan meningkatkan lingkungan fisik dan sosial, serta memperluas sumber daya komunitas untuk menjalan fungsi kehidupan dan berkembang secara maksimal.


Madinah juga disebut memenuhi tujuan yang ditetapkan Proyek Strategi Wilayah Madinah dan peluncuran program "Kota Manusiawi".


Program penobatan akreditasi juga melibatkan Universitas Taibah yang berperan dalam mencatat tercapainya persyaratan dalam nominasi kota sehat. WHO pun mengimbau agar universitas memberikan pelatihan kepada kota-kota lain di Arab Saudi yang berminat mengikuti program Kota Sehat. (Ziz)