Sembilan Fakta Tentang Salat -->

Advertisement

Sembilan Fakta Tentang Salat

Senin, 08 Februari 2021

 


JCS - Salat merupakan kewajiban bagi umat Muslim, sekaligus juga bentuk ibadah yang paling disukai Allah Subhanahu wa Ta'ala. Wujud ibadah ini juga adalah salah satu tiang penyangga dari lima rukun Islam. Seperti halnya yang disebutkan dalam Qur'an, salat wajib lima waktu memang diwajibkan bagi setiap penganut agama Islam yang sudah akil baligh.



“Selanjutnya, apabila kamu telah menyelesaikan salat(mu), ingatlah Allah ketika kamu berdiri, pada waktu duduk dan ketika berbaring. Kemudian, apabila kamu telah merasa aman, maka laksanakanlah salat itu (sebagaimana biasa). Sungguh, salat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman.” – Quran 4:103


Berikut ini adalah sembilan fakta yang Anda perlu tahu tentang salat.


1. Rukun Islam Kedua


Salat adalah rukun Islam kedua setelah Syahadat (rukun pertama), lalu Zakat (rukun ketiga), Puasa (rukun keempat), dan Ibadah Haji (rukun kelima).


Nabi Muhammad ﷺ berkata, “Salat adalah tiang agama, barang siapa yang menegakkannya, maka ia telah menegakkan agamanya dan barang siapa yang merobohkannya, berarti ia telah merobohkan agamanya.” – HR Al-Baihaqi



2. Lima Waktu Salat


Dahulu kala, umat Muslim menentukan waktu salat dengan memandang matahari dan arah jatuhnya bayangan. Di era modern, aplikasi yang diunduh pada smartphone, sudah memiliki fitur yang bisa menunjukkan waktu salat dengan tepat dan akurat.


Subuh: Dini hari, sebelum matahari terbit. Zuhur: Tengah hari, setelah matahari melewati puncak tertinggi. 

Asar: Siang menjelang sore 

Magrib: Tepat setelah matahari terbenam Isya: Di antara setelah matahari terbenam dan sebelum tengah malam


3. Menghadap Kabah


Umat Muslim salat menghadap Kabah di Mekah. Di era pra Islam, Kabah sendiri merupakan sebuah makam yang dibangun oleh Nabi Ibrahim serta anak lelakinya, Ismail, dan berlokasi di Masjid Agung Mekah.


4. Menyucikan Diri Sebelum Salat


Sebelum salat, tentunya tubuh dan pikiran harus bersih. Untuk menyucikan diri, umat Muslim harus melakukan wudu. Ritual membersihkan diri sebelum salat ini dilakukan dengan membasuh tangan, hidung, wajah, lengan, rambut, telinga, belakang leher, kaki dan jari kaki.


5. Manfaat Kesehatan


Gerakan salat ternyata memiliki banyak manfaat fisik maupun fisiologis. Ini karena selama melakukan salat, tubuh melakukan gerakan unik yang rutin. Gerakan inilah yang dapat menjaga kesehatan dan kebugaran, meningkatkan fleksibilitas, kekuatan otot, dan daya tahan tubuh.


6. Fleksibel


Dalam keadaan tertentu, seperti saat bepergian atau sedang sakit, kita diperbolehkan untuk memendekkan atau menggabungkan salat.


“Dan apabila kamu bepergian di bumi, maka tidaklah berdosa kamu meng-qasar salat.” – Quran 4:101


7. Asupan bagi Jiwa


Salat dapat menguatkan iman, rasa berserah terhadap Allah, serta menjadikan keseharian kita selalu berada dalam perspektif di mana nantinya akan ada kehidupan setelah kematian dan saat penghakiman.


8. Pahala Berlipat untuk Salat Jamaah


Rasulullah ﷺ menyatakan dalam hadis bahwa Allah akan memberikan pahala 25 kali lipat lebih banyak untuk mereka yang melakukan salat jamaah.


Nabi Muhammad ﷺ berkata, “Barang siapa yang melaksanakan salat Isya berjamaah, maka seolah ia telah melaksanakan salat separuh malam. Dan barang siapa yang melaksanakan salat subuh berjamaah, maka seolah ia telah melaksanakan salat semalaman penuh.” – HR Muslim


9. Dilafalkan dalam Bahasa Arab


Umat Muslim menyembah Allah dan melakukan salat dalam bahasa Arab. Pelafalan doa dalam bahasa Arab sudah dilakukan oleh Nabi Muhammad ﷺ sepanjang hidupnya dan setelahnya telah dilakukan selama lebih dari 1.400 tahun. Dirangkum dari berbagai sumber. Wallahu a'lam*