Jokowi Mengaku Telah Dibesarkan oleh Media Massa -->

Advertisement

Jokowi Mengaku Telah Dibesarkan oleh Media Massa

Minggu, 09 Desember 2018

Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Foto: SINDO).
JCS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan keluarga mengapresiasi peran media yang turut membesarkan nama keluarganya. Jokowi memandang bahwa media massa baik cetak, elektronik atau online adalah sebagai sahabat alias mitra yang mengiringi perjalanan karirnya sejak menjabat sebagai Wali Kota Solo.

Jika semua pejabat sadar, termasuk pengusaha bahkan artis sekalipun sampai bisa ngetop dan sukses tentu tak lepas dengan peran media massa. Cukup dengan mengakui dan menghargai insan pers, maka  insan pers pun akan selalu menghargai mereka.

Jokowi menuturkan, namanya mulai dikenal publik setelah media lokal dan nasional mengangkat berita tentang dirinya. Terutama terkait pekerjaan saat menjabat sebagai Wali Kota Solo, Jawa Tengah. "Dari situlah dimulai sebetulnya," ujar Jokowi saat berbincang bersama rekan-rekan jurnalis terbaik di restoran Grand Garden, di kawasan Kebun Raya Bogor, Sabtu (8/12/2018).

Pendapat yang sama disampaikan putra pertamanya, Gibran Rakabuming Raka. Menurutnya, media sebagai teman yang telah membesarkan namanya dan Jokowi. "Jadi ketika ada berita positif saya terbantu, ketika ada berita negatif pun saya terbantu karena berita negatif itu juga menguntungkan untuk saya. Jadi terima kasih untuk teman-teman media yang hadir di sini," ucap Gibran.

Dia mencontohkan, usaha yang digelutinya sekarang dalam bidang kuliner, bisa besar berkat peran media. Padahal, martabak hanyalah makanan kaki lima yang banyak dijumpai semua orang. "Misalnya Markobar, itu kan cuma makanan kaki lima. Kalau enggak dibesarkan teman-teman media, enggak akan jadi apa-apa," katanya.

Selain Gibran, dalam bincang-bincang santai dengan media hadir Ibu Negara Iriana Joko Widodo, putri Jokowi Kahiyang Ayu, dan kedua menantu Jokowi Selvi Ananda serta Bobby Nasution. Cucu Jokowi,  yaitu Jan Ethes dan Sedah Mirah juga hadir dalam acara tersebut. (tas/rus)