Hasil Southampton vs Arsenal: The Gunners Akhirnya Kalah -->

Advertisement

Hasil Southampton vs Arsenal: The Gunners Akhirnya Kalah

Senin, 17 Desember 2018

Laga Southampton vs Arsenal di Stadion St Mary, Minggu (16/12/2018) malam. (AFP)
JCS - Kompetisi sepak bola terbaik Premier League (Liga Inggris-red) telah mempertemukan Southampton vs Arsenal di Stadion St Mary, Minggu (16/12/2018) malam WIB. 

Southampton menang atas Arsenal dengan skor akhir 3-2. Gol Southampton diciptakan Danny pada menit ke-20, 44', dan Charlie Austin (85'), sedangkan gol balasan Arsenal dicetak oleh Henrikh Mkhitaryan (28') dan (53'). 

Laga di kandang Southampton mengakhiri catatan tak terkalahkan Arsenal. Sejak takluk dari Chelsea pada Agustus lalu, tim berjulukan The Gunners itu bisa melalui 22 partai di seluru kompetisi tanpa pernah kalah.  

Laga di babak pertama, tiga gol tercipta. Sundulan Danny Ings pada menit ke-20 membuat kubu tuan rumah bersorak, gemuruh. Namun, delapan menit berselang, Henrikh Mkhitaryan menyamakan kedudukan menjadi 1-1. 

Menjelang babak pertama berakhir, Ings kembali membobol gawang Bernd Leno sehingga babak pertama berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan Southampton. 

Bangkit dari turun minum, Mkhitaryan mencetak gol keduanya (53') melalui tendangan mendatar yang tidak bisa diantisipasi oleh Alex McCharthy. 

Gol ini menjadi catatan tersendiri bagi Mkhitaryan. Pasalnya ini adalah pertama kalinya Mkhitaryan mencetak dua gol dalam satu laga Liga Inggris. 

Southampton mencetak gol melalui sundulan Charlie Austin yang memanfaatkan umpan dari Shane Long. Hingga laga berakhir, skor bertahan 3-2 untuk keunggulan Southampton. 

Dengan hasil ini, Southampton keluar dari zona degradasi dan menempati posisi ke-17 pada klasemen sementara Liga Inggris dengan 12 poin. Sementara itu, Arsenal berada di posisi kelima dengan 34 poin. 

Susunan pemain 

Arsenal (4-3-3): 19 Bernd Leno; 2 Hector Bellerin, 12 Stephan Lichtsteiner, 6 Laurent Koscielny, 18 Nacho Monreal; 11 Lucas Torreira, 34 Granit Xhaka, 29 Matteo Guendouzi; 7 Henrikh Mkhitaryan, 14 Pierre-Emerick Aubameyang, 17 Alex Iwobi Pelatih: Unai Emery.

Southampton (3-4-2-1): 1 Alex McCarthy; 35 Jan Bednarek, 4 Jannik Vestergaard, 3 Maya Yoshida; 43 Yan Valery, 23 Pierre-Emile Hojbjerg, 14 Oriol Romeu Vidal, 33 Matt Targett; 22 Nathan Redmond, 17 Stuart Armstrong; 9 Danny Ings; pelatih Ralph Hasenhuttl. (sa/rus)