The Jakmania Tak Usah ke SGBT Surabaya -->

Advertisement

The Jakmania Tak Usah ke SGBT Surabaya

Jumat, 02 November 2018

The Jakmania. (Dok)
JCS - Persija Jakarta secara resmi mengumumkan imbauan kepada Jakmania alias suporter Persija untuk tidak melakukan perjalanan tandang ke Surabaya. Meski Jakmania tidak hadir di Stadion Gelora Bung Tomo (SGBT) Surabaya, Minggu (4/11/2018), tapi Persija tetap merasa didukung Jakmania

Imbauan itu dilakukan mengingat tensi pertandingan Persebaya dan Persija yang kerap menghangat. Terlebih, jelang laga pertemuan pertama di Bantul sempat terjadi insiden sehingga pertandingan ditunda. Laga sendiri akhirnya digelar di Stadion PTIK, Jakarta.

Dasar pertimbangan itu, manajemen Macan Kemayoran secara resmi mengimbau agar Jakmania tak hadir di GBT. Mereka tak ingin hal-hal yang di luar kendali terjadi.

"Kami mohon seluruh pengurus dan anggota Jakmania untuk tak ke GBT. Jakmania, kami tahu kalian suporter yang dewasa. Doakan saja dan dukung dari rumah masing-masing. Kami siap berlaga dengan terbaik dan yakin menang," tulisan dalam akun Instagram resmi Persija Jakarta.

Sebelumnya Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, berharap tak ada pihak yang membuat panas suasana. Insiden meninggalnya anggota Jakmania, Haringga Sirla di Bandung beberapa waktu lalu harus menjadi pelajaran semua pihak.

"Saya harap tak ada yang bikin panas. Kemarin sudah ada korban, kami tak mau ada korban lagi. Karena itu, saya berharap suporter tidak boleh ke sana (Surabaya)," pesan Teco. (rus/net)