Thailand Menanti Perlawanan Sengitnya, Indonesia -->

Advertisement

Thailand Menanti Perlawanan Sengitnya, Indonesia

Jumat, 16 November 2018

Thailand vs Indonesia. (Net)
JCS - Jelang laga ketiga Grup B Piala AFF 2018, Thailand menebar psywar kepada Indonesia. Penyerang Nurul Sriyankem menantikan perlawanan Tim Garuda, di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/11/2018).

Dilansir JCS dari The Nations bahwa Tim Merah Putih akan menghadapi ujian berat sebab wajib meladeni sang juara bertahan. Ini tantangan berat bagi para penggawa besutan Bima Sakti.

Situasi kian sulit sebab penampilan Indonesia belum meyakinkan di Piala AFF 2018. Setelah kalah 0-1 dari Singapura, skuat asuhan Bima Sakti itu baru bisa menang di laga kedua melawan Timor Leste dengan skor 3-1.

Sedangkan Thailand sudah on fire. Di laga perdana melawan Timor Leste, juara Piala AFF 2016 itu menang 7-0 tanpa balas, di mana striker Adisak Kraisorn mencetak double hat-trick.

Perbedaan situasi itu tak membuat penyerang Thailad, Nurul Sriyankem, meremehkan Indonesia. Ia yakin Stefano Lilipaly dkk tetap akan merepotkan dan bisa memberikan perlawanan sengit di Rajamangala.

"Indonesia datang menghadapi kami dengan kekalahan (0-1 dari Singapura) sehingga mereka tidak mau menelan kekalahan lainnya," kata Sriyankem.

"Indonesia selalu memberi kami perlawanan ketat di mana pun kami bermain. Jadi saya mengharapkan perlawanan yang lebih sengit saat melawan mereka. Kami harus bertanding dengan rencana permainan yang bagus," sambungnya.

Dua tahun lalu, Indonesia kalah 0-2 di Stadion Rajamangala pada leg kedua final Piala AFF 2016. Indonesia gagal menjadi juara karena kalah agregat 3-2. (rus/net)