Djadjang Nurdjaman Ingin Mengalahkan Persipura Jayapura dengan Skor Telak -->

Advertisement

Djadjang Nurdjaman Ingin Mengalahkan Persipura Jayapura dengan Skor Telak

Selasa, 30 Oktober 2018

Djanur selalu tersenyum ditanya wartawan. (Dok)
JCS  - Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman bertekad untuk mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor telak. Sebab ia ingin mempertahankan tren baik Persebaya Surabaya yang selalu menang dengan margin gol mencolok dalam dua laga terakhir.

Persebaya Surabaya akan melakoni partai tandang di Stadion Mandala, Jayapura pada pekan ke-28 Liga 1 2018. Menghadapi Persipura Jayapura, Selasa (30/10/2018), Persebaya Surabaya mengincar kemenangan ketiga secara berturut-turut.

Tak hanya itu, bahkan pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman menginginkan Bajul Ijo kembali meraih kemenangan dengan skor yang mencolok. Klub kebanggaan Bonek tersebut memang telah mendapat dua kemenangan beruntun dengan skor telak.

Rekor apik itu dimulai pada pekan ke-26 saat bertandang ke markas Persib Bandung. Bermain di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada 20 Oktober 2018, Bajul Ijo berhasil mengandaskan Maung Bandung dengan skor 4-1. Fandi Eko Utomo tampil mencolok dalam laga itu dengan lesakan dua golnya pada menit ke-42 dan 77'.

Sementara dua gol lain dicetak oleh Irfan Jaya melalui titik penalti (17') dan sumbangan dari Osvaldo Haay (80'). Sepekan berikutnya pada pekan ke-27, Persebaya Surabaya kembali membuat babak belur lawannya.

Kali ini giliran Madura United yang dibuat bertekuk lutut tak berdaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (25/10/2018). Madura United Vs Persebaya Surabaya pada putaran pertama Liga 1 2018.

Bajul Ijo sukses mengalahkan Laskar Sape Kerrap empat gol tanpa balas. Osvaldo Haay jadi bintang pada laga ini dengan hattrick-nya (30', 48', dan 90+5') dan satu gol dari Otavio Dutra pada menit ke-2.

Sayang, pada laga kontra Persipura nanti Osvaldo yang berhasil menjalankan peran David da Silva sebagai goal getter harus absen lantaran tengah mendapatkan sanksi dari Komdis PSSI.

Djanur sangat menyayangkan kondisi tersebut, apalagi dua striker murni yang dimiliki Persebaya, Rishadi Fauzin dan Riky Kayame belum menujukkan penampilan terbaiknya.

“Setelah kami menemukan Osvaldo Haay pengganti David da Silva, tiba-tiba dia mendapat sanksi, dan saya mengetahui itu di last minute. Situasi yang kurang bagus bagi kami," kata Djanur, kutip JCS dari BolaSport.com.

“Mudah-mudahan, siapapun yang diturunkan di laga besok bisa berperan sama baiknya seperti Osvaldo Haay,” ujarnya, menambahkan. (rus/net)